TINGKATKAN KREATIFITAS HUMAS, BAWASLU LIMA PULUH KOTA IKUTI KONSOLNAS STRATEGI KOMUNIKASI HUMAS BAWASLU HADAPI PEMILIHAN UMUM SERENTAK
|
JAKARTA, BAWASLU LIMA PULUH KOTA-Dalam semerak HUT Bawaslu RI ke 16, untuk Meningkatkan Kreatifitas Kehumasan, Bawaslu Kabupaten Lima Puluh Kota ikuti Konsolidasi Nasional Strategi Komunikasi Humas Bawaslu hadapi pemilihan serentak 2024.
Anggota Bawaslu Lolly Suhenty menyatakan, dalam Pilkada 2024 peran jajaran humas Bawaslu harus lebih sigap dalam menyampaikan informasi kepada publik. Dia berharap humas dapat memberikan hati dan rasa ketika melakukan setiap tugas.
"Saya melihat humas bisa lebih sigap dalam mewartakan, lebih tepat dalam menemukan sasaran dan penuh cita rasa dalam menyajikan informasi agar pesan tidak sekedar sampai tapi mampu menggerakkan," jelasnya dalam Konsolnas Strategi Komunikasi Humas Bawaslu Menghadapi Pilkada 2024 di Jakarta, Sabtu malam, 20 April 2024.
Lolly meminta dalam menciptakan bentuk informasi kepada publik, humas tidak takut dalam berkreativitas, perlu ada keberanian untuk berbeda dan butuh inovasi. Dalam kehumasan, tambah Lolly, humas Bawaslu tidak boleh alergi terhadap perbedaan sebab itulah bentuk dari kelenturan.
Kegiatan yang dilaksanakan di hotel Grand Sahid Jaya Jakarta dari tanggal 20-22 april 2024 diikuti oleh Dapit Alexsander Kordiv HP2H Bawaslu Lima Puluh Kota, Eliza Kasubag PPH dan Staf Sekretariat.
Penulis dan Foto: Rahmat Fajri
Editor: Eliza